Selasa, 27 Januari 2015

Australia Tantang Korea Selatan di Final


Agen bola online terpercaya, Newcastle: Tuan rumah Australia berhasil melaju ke final Piala Asia 2015 usai menang meyakinkan atas Uni Emirat Arab, 2-0. Di partai puncak, skuat Socceroos akan menantang Korea Selatan.

Berhadapan dengan UEA yang secara mengejutkan mengeliminasi juara bertahan, Jepang di perempat final, pelatih Australia, Angelos Postecoglou, langsung menginstruksikan anak asuhnya tampil ofensif di Newcastle Stadium, Selasa 27 Januari 2015. Hal ini ditujukan untuk menghindari timnya kecolongan gol lebih dulu, seperti yang dialami Jepang.

Dimotori Tim Cahill di sektor tengah, Australia langsung menekan pertahanan UEA. Gebrakan cepat yang dilakukan Australia pun terbukti ampuh. Laga baru berjalan tiga menit, mereka sudah sukses mengoyak jala gawang UEA yang dikawal Majed Naser.

Gol bermula dari situasi bola mati, tendangan penjuru. Massimo Loungo, pemain yang punya darah Indonesia melepaskan umpan matang yang disambut tandukan Trent Sainsbury yang meluncur mulus ke gawang.

Unggul 1-0, Australia makin gencar melakukan tekanan. Sementara itu, mental para pemain UEA nampak goyah dengan gol cepat itu. Terbukti, Omar Abdulrachman dan kawan-kawan kesulitan mengembangkan permainan.

Organisasi permainan yang kurang baik kembali harus dibayar mahal oleh UEA. Australia berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-14. Berawal dari kemelut di muka gawang, Loungo sukses menyodorkan bola yang disambut tendangan Jason Davidson yang kembali merobek jala gawang Naser.

Australia makin percaya diri dengan keunggulan 2-0. Tim Cahill dan kawan-kawan terus menekan pertahanan UEA. Namun, hingga turun minum, skor 2-0 untuk keunggulan Australia tidak berubah.

Di babak kedua, UEA langsung meningkatkan tempo pertandingan. Duet Omar dan Amer Abdulrahman kerap merepotkan barisan pertahanan Australia.

Di menit ke-53, striker Ali Ahmed Mabkhout berpeluang mempertipis ketertinggalan UEA. Sayang, sepakan keranya masih tipis di atas mistar gawang Matthew Ryan.

Australia yang coba mempertahankan keunggulan, memilih bermain lebih sabar di babak kedua ini. Masuk menit ke-67, Tim Cahill ditarik keluar dan digantikan Tomi Juric untuk memperkuat lini tengah.

Meski demikian, Australia tetap punya peluang. Pada menit ke-74, Naser dipaksa bekerja keras menyelamatkan gawangnya dari tembakan Mathew Leckie.

Hingga berakhirnya laga, tak ada gol tercipta. Menang 2-0, Australia pun berhak melaju ke final untuk menantang Korea Selatan yang telah lebih dulu memastikan lolos ke partai puncak usai menaklukkan Irak, 2-0.

Susunan Pemain:
Australia: 
M. Ryan, M. Spiranovic, I. Franjic, J. Davidson, T. Sainsbury, T. Cahill, M. Milligan, M. Jedinak, R. Kruse, M. Leckie, M. Luongo

UEA: Majed Naser, Walid Abbas, Mohamed Ahmad, Mohanad Salem, Abdulaziz Sanqour, Omar Abdulrahman, Amer Abdulrahman, Mohamed Abdulrahman, Khamis Esmail, Ahmed Khalil, Ali Ahmed Mabkhout 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Live Chat Software