Minggu, 28 Desember 2014

Lanud ATS Kirim Helikopter Puma Bantu Cari Pesawat


Bandar bola online terpercaya, Bogor: Pangkalan Udara TNI AU Atang Sanjaya Bogor, Jawa Barat, turut membantu pencarian pesawat AirAsia. Lanud mengirimkan satu unit Helikopter ke lokasi pencarian.

Kepala Penerangan Lanud Atang Sanjaya (ATS)-Bogor, Mayor Suharto mengatakan, jenis helikopter yang dikirim dalam pencarian pesawat komersial AirAsia QZ 8501 adalah Helikopter Puma. "Kita kirim satu unit Helikopter jenis SA 330 Puma dengan nomor registrasi HT 3310," kata Suharto di Bogor, Jawa Barat, Minggu (28/12/2014).

Mayor Suharto menjelaskan, bantuan helikopter Puma SA 330 sudah bergerak dalam misi pencarian karena langsung diterbangkan dari Lanud Supadio Pontianak. "Karena saat itu sedang menjalani latihan. Dari Pontianak langsung menuju lokasi pencarian," imbuh dia.

Ia mengatakan, helikopter Puma SA 330 diterbangkan Pilot Kapten Penerbangan Tatang Onne, yang langsung bergabung dengan tim pencarian dibawah komando Badan SAR Nasional (BASARNAS). Bantuan itu, kata Suharto, diharapkan dapat
mempercepat proses penemuan pesawat yang hilang saat hendak terbang dari Surabaya menuju Singapura. 

Keberadaan pesawat AirAsia QZ8501 masih tanda tanya. Namun, seorang warga di Belitung Timur mengaku melihat serpihan badan pesawat.

"Tadi ada saksi mata yang mengaku melihat sayap pesawat, tapi ini perlu kami konfirmasi lagi," kata Bupati Belitung Timur, Basuri Purnama, kepadaMetrotvnews.com, Minggu (28/12/2014).

AirAsia tujuan Surabaya-Singapura itu hilang kontak pukul 06.17 WIB setelah lepas landas dari Bandara Juanda, Surabaya, Jawa Timur, pukul 05.36 WIB.

Maskapai asal Malaysia itu terakhir terlacak radar TNI AU di Tanjung Pandan, Belitung, ada di perairan Belitung Timur. Hingga saat ini proses pencarian masih berlangsung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Live Chat Software